Sekretariat :
1. Kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Blora - Jl. Reksodiputro No.17 Blora
2. Kantor Majelis Dikdasmen/ Gedung Haji Muhammadiyah Blora - Jl. Ahmad Dahlan No.12 Blora

Email & SMS Centre
pdipmblora@gmail.com --- 082140409344
;

PD IPM Kabupaten Blora

IPMawati Alia, IPMawan Angga dan IPMawati Murtini dalam acara Muktamar IPM ke-19 di Jakarta

;

Keluarga Simpul Tali Filantropi ( KSTF ) PD IPM Kabpaten Blora

Dalam acara sumbangan air berssih kepada warga Kecamatan Sambong bersama PR IPM SMK Muhammadiyah 2 Cepu.

Kontingen PD IPM Kabupaten Blora

Dalam rangka mengikuti acara Musyawarah Wilayah IPM Jawa Tengah.

Keluarga Simpul Tali Filantropi

Selalu tanggap dan peduli pada sesama dan sekitar

Keluarga Pena Mustika

Menampilkan kesenian khas Kabupaten Blora : Barongan Blora.

Kamis, 13 Maret 2014

PD IPM BLORA : GELAR SEMINAR KESEHATAN TAHAP 2 "MAU ROKOK ? BACA BUNGKUSNYA !"

Peserta para pelajar yang bersemangat
Blora, 8 Maret 2014 Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Ikatan pelajar Muhammadiyah Kabupaten Blora Santu kemarin ini menghadirkan pembicara langsung dari Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Kabupaten Blora yakni dr. Arif Tajally Adhiafwa MH.Kes pendukung anti rokok di Indonesia, yang juga adalah Direktur Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Kabupaten Blora. Selain itu pembicara lain adalah Bapak Widaryono, S.Ag dari Kementrian Agama Kabupaten Blora dan juga Bapak Drs. Puryanto dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Blora yang juga Sekretaris Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Blora. Dalam kesempatan itu juga hadir Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Blora, Pimpinan Daerah Aisiyah Kabupaten Blora, Pimpinan Daerah Nasiyatul Aisiyah Kabupaten Blora.



 
Acara secara resmi dibuka oleh Bapak Hariyanto selaku Kabag Kesra yang mewakili Bupati Blora. Dalam sambutannya beliau sangat mengapresiasi kegiatan ini dan mengharapkan agar kegiatan seminar ini dapat terus ditingkatkan. Beliau menilai kegiatan semacam ini mampu membuka wawasan peserta tentang bahaya rokok terhadap kesehatan, ekonomi dan lingkungan.

“Mari kita manfaatkan moment ini sebaik-baiknya dengan harapan dapat merubah cara pandangan dan pola pikir kita ke depan dalam melakukan langkah-langkah konkrit untuk melawan rokok dengan tujuan melindungi generasi sekarang dan mendatang terhadap dampak negatif dari rokok tersebut,” ujar Bapak Hariyanto.

Dalam seminar tersebut dr. Arief Tajally mengatakan, bahwa dari hasil Riset Kesehatan Dasar (Reskesdas) Tahun 2010, 34,7 persen penduduk Indonesia berusia 10 tahun ke atas adalah perokok. Hal ini berdampak pada tingkat Usia Harapan Hidup (UHH) di Indonesia yang hanya mencapai rata-rata 68 tahun, sedangkan penyakit pembunuh utama adalah penyakit tidak menular yang didominasi oleh rokok, hipertensi, penyakit jantung dan pembuluh darah, penyakit pernapasan, kanker serta diabetes. Dan pada perempuan dampak rokok sangat berbahaya. Misalnya saja bila terpapar asap rokok, secara biologis, dapat menyebabkan rusaknya alat-alat reproduksi, itulah yang menyebabkan wanita lebih beresiko.

Dikatakan oleh beliau , banyak sekali kerugian yang disebabkan oleh rokok, baik bagi perokok aktif maupun bagi perokok pasif serta lingkungannya, seperti gangguan pernafasan, jantung, neoplasma/kanker, gangguan perintal, intertilitas dan sebagainya.
 
Sementara itu Bapak Puryanto mengatakan “Dari aspek sosial, dampak merokok sangat mempengaruhi pola prilaku remaja. Karena rokok bisa menyeret remaja ke arah negatif. Selain itu rokok juga sangat mempengaruhi kehidupan perekonomian masyarakat, sehingga terkadang dapat memperburuk perekonomian masyarakat strata menengah dan kecil. Hal ini tidaklah berlebihan jika memahami bahwa pendapatan yang terbatas tersebut lebih diperburuk dengan membelanjakannya untuk mengkonsumsi rokok”.

Senada dengan dua nara sumber sebelumnya, Bapak widaryanto pun mengatakan dampak negatif dari merokok.

"Terlepas dari issu haram atau makruh tentang hukum merokok yang sekarang ramai diperbincangkan, sebenarnya himbauan  dan ajakan untuk tidak merokok, tiada hentinya di sampaikan kepada kita. Mulai dari kerugian dan bahaya yang ditimbulkan akibat merokok. Tetapi perokok di Tanah Air bukannya semakin berkurang, tetapi pada kenyataannya semakin meningkat.Remaja yang sedang mencari identitas diri, berusaha menampilkan perilaku yang “menantang” salah satunya coba-coba untuk merokok tanpa tahu manfaat dan bahayanya," demikian beliau menuturkan.

Seminar sehari ini diikuti oleh sekitar 60 orang peserta, yang meliputi Pimpinan ranting dan Pimpinan Cabang IPM se-Kabupaten Blora dan juga guru pembina IPM di sekolah. Banyak pihak yang mengatakan acara ini merupakan sarana yang tepatterutama pada generasi muda untuk tidak menggunakan rokok dalam kehidupan sehari-hari. Karena dampak merokok kurang baik bagi kesehatan disamping juga dampak sosialnya kurang baik pula.
Penyerahan kenang-kenangan untuk nara sumber
 
 
Reporter : Lovalia
 

Jumat, 07 Maret 2014

PD IPM Kabupaten Blora Bentuk Komunitas Pelajar Pecinta Alam Di SMK Muhammadiyah 1 Kedungtuban

Kedungtuban-Blora – PD IPM Blora , sebagai organisasi otonom anak dari PD Muhammadiyah Blora yang berfokus dalam pelajar Muhammadiyah Blora , banyak mengadakan kegiatan positif untuk memupuk siswa Muhammadiyah yang berkarakter dan memiliki dedikasi kepada ikatan.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya di mana PD IPM Blora lebih banyak berfokus kepada kegiatan internal PD IPM sendiri, periode kali ini PD IPM Blora benar-benar keluar dari zona nyaman di Pimpinan Daerah dan terjun langsung ke Pimpinan Cabang dan ranting. Salah satunya dengan membentuk Komunitas Pelajar Pecinta Alam Kedunguban yang berbasis di Pimpinan Ranting SMK Muhammadiyah 1 Kedungtuban. 

Bekerjasama dengan pihak sekolah , Sabtu 29 Juni 2013 Komunitas Pelajar Pecinta Alam Kedungtuban resmi dibuka oleh Bapak Kepala SMK Muhamamdiyah 1 Kedungtuban . Diawali dengan pendirian tenda di halaman sekolah kegiatan ini nantinya akan berlangsung selama dua hari dan diikuti oleh para siswa siswi SMK Muhammadiyah 1 Kedunguban yang memiliki minat besar dengan alam. Peserta sebelumnya sudah melalui tahap seleksi sehingga yang lolos mengikuti pengukuhan dibatasi sejumlah 30 orang saja.  Selain itu PD IPM Blora juga merangkul PC IPM Kedungtuban untuk bersama-sama berpartisipasi dalam acara ini.

Ketua Umum PD IPM Blora yang akrab disapa Ipmawati Alia, mengatakan acara ini selain berupa kemah dakwah nantinya juga akan dilanjutkan dengan penjelajahan ke situs-situs budaya yang ada di wilayah Kedungtuban. Ini adalah kali pertama PD IPM Kabupaten Blora membentuk sebuah komunitas pecinta alam. 
“Ini komunitas pecinta alam pertama yang dibentuk PD IPM Blora. Semoga bisa terbentuk komunitas-komunitas lainnya yang bermanfaat untuk pmenampung minat dan bakat para pelajar,” ujarnya.

Tujuan gelaran acara ini adala untuk menciptakan rasa cinta dan peduli kepada alam. Karena di saerah Kedungtuban banyak sekali situs wisata alam yang terlantar . Semoga langkah awal kepedulian kami ini dapat di lihat oleh pemerintah setempat,” ujarnya di area perkemahan, Sabtu (29/6).

Selain itu juga untuk membentuk karakter dari generasi pelajar selama acara berlangsung mereka akan mendapatkan pelatihan kepemimpinan, kedisiplinan, wawasan kepedulian terhadap alam, serta wawasan lainnya yang belum didapatkan dari bangku sekolah biasa maupun di perkaderan formal IPM semacam Taruna Melati. Acara ini juga sebagai pembentukan insan yang bermartabat. Peserta akan membentuk sendiri Deklarasi Komunitas sebagai acuan dalam kegiatan-kegiatan komunitas yang selanjutnya nanti. 

Kepala SMK Muhammadiyah 1 Kedungtuban Bapak Ngatur S.Pd menyambut baik adanya komunitas pecinta alam yang digelar dan dibentuk oleh PD IPM Blora sendiri . Menurutnya, pecinta alam sejalan dengan nilai agama islam. “Selama ini IPM hanya terlihat dengan kegiatan-kegiatan formal internal semacam pelatihan kepemimpinan, TM dan sebagainya .Saya rasa ini adalah gebrakan baru yang dilakukan PD IPM Blora dengen melakukan kegiatan di alam terbuka dan saya mendukung sekali kegiatan semacam ini” katanya.

Sementara itu ketua Komunitas Ipmawan Siswanto mengatakan kegiatan semacam ini jauh lebih menarik bagi ia dan kawan-kawannya ketimbang kegiatan-kegiatan formal yang ada selama ini. “ Teman-teman sangat antusias mengikuti acara ini karena menurut mereka ini seru sekali. Dan memang sudah lama kami menantikan IPM melakukan acara semacam ini. Bukan hanya acara pengkaderan formal. Bahkan sebagian dari mereka bukan pengurus IPM ranting, tapi mereka antusias mengikuti acara ini,” demikian ujar Ipmawan yang kini duduk di Kelas XI Akutansi tersebut.

Malam harinya digelar acara Api Unggun sebagaimana perkemahan pada umumnya. Namun ada yang berbeda yaitu festival Kembang Api yang menambah semarak Langit Kdungtuban pada malam hari itu . Selain itu dilakukan juga pembentukan deklarasi komunitas dan permainan-permainan ringan untuk menambah semangat peserta.

Keesokan harinya dilakukan penjelajahan ke situs budaya Purwosuci yang berada tak jauh dari lokasi. Tepatnya terletak di Dukuh Kedinding, Desa Ngraho, Kecamatan Kedungtuban. Selain mengamati alam sekitar peserta juga Napak Tilas sejarah situs yang tampaknya baru saja dipugar itu. Menurut cerita masyarakat setempat Makam Purwo Suci Ngraho Kedungtuban yang luasnya sekitar 49 m2 di puncak bukit ini adalah makam seorang Adipati Panolan sesudah Ario Penangsang bernama Pangeran Adipati Noto Wijoyo. Di dalam halaman tersebut juga terdapat makam Nyai Tumenggung Noto Wijoyo. Karena jasa-jasanya yang sampai saat ini masih dikunjungi masyarakat untuk tujuan tertentu bahkan pernah dipugar oleh Bupati Blora pada tahun 1864 dengan memakai sandi sengkolo, Karenya Guna Saliro Aji (1864).
Selanjutnya penjelajahan dilanjut ke Goa Pawon yang ada di Dukuh Ningalan desa Ngraho . Goa ini merupakan tempat produksi tungku secara tradisional oleh masyarakat setempat. Dalam bahasa jawa tungku di sebut Pawon , oleh karena itulah goa ini disebut Goa Pawon. Keindahannya masih alami dengan sungai jernih di bawahnya. 

Kegiatan ditutup dengan upacara pengukuhan Komunitas Pelajar Pecinta Alam Kedungtuban oleh PD IPM Kabupaten Blora di area padang rumput yang ada di Goa Pawon.



Ditulis Oleh:


Ketua Umum PD IPM Blora





Selasa, 04 Maret 2014

Beasiswa Unggulan Muhammadiyah : Universitas Muhammadiyah Surakarta

 


Beasiswa Unggulan Muhammadiyah ditujukan kepada siswa yang saat ini sedang duduk di kelas XII SMU/SMK yang mempunyai prestasi, berkemampuan akademik tinggi dan aktif dalam kegiatan organisasi Muhammadiyah atau organisasi otonom di bawah Muhammadiyah. Bagi hafidz/hafidzah Quran akan mendapatkan perhatian khusus. Beasiswa ini mencakup seluruh biaya kuliah di UMS mulai dari Dana Pengembangan, biaya kuliah hingga biaya wisuda. UMS menyediakan Beasiswa Unggulan Muhammadiyah bagi 50-60 mahasiswa baru. Program Beasiswa Unggulan Muhammadiyah berlaku untuk semua program studi, kecuali Fakultas Kedokteran, Fakultas Kedokteran Gigi, dan Program Double Degree.

Fasilitas penerima Beasiswa Unggulan Muhammadiyah

  1. Bebas dari pembayaran Dana Pengembangan.
  2. Bebas dari biaya kuliah termasuk biaya SKS, biaya praktikum, dan biaya ujian skripsi. Penerima beasiswa dievaluasi tiap semester, dan jika prestasi tidak memuaskan, fasilitas ini dapat dibatalkan. Fasilitas ini tidak mencakup biaya ujian ulang skripsi, dan biaya praktik kerja lapangan atau praktik rumah sakit.
  3. Bebas dari biaya wisuda.

Syarat Pendaftaran

    Yang berhak mendaftar sebagai calon penerima Beasiswa Unggulan Muhammadiyah adalah:
  1. Siswa kelas XII SMU/SMK pada tahun akademik 2013/2014.
  2. Siswa yang telah mendaftar sebagai calon mahasiswa baru di UMS dan telah dinyatakan lulus tes masuk, termasuk tes kesehatan bagi calon mahasiswa program studi yang mensyaratkan tes kesehatan. Disarankan calon telah melakukan registrasi (biaya registrasi akan dikembalikan jika peserta dinyatakan lolos sebagai penerima beasiswa).
  3. Siswa yang selama di sekolah terlibat aktif dalam organisasi Muhammadiyah atau organisasi otonom di bawah Muhammadiyah (misalnya kegiatan IRM, Aisyiyah, Panti Asuhan Muhammadiyah, dan lain-lain).

Prosedur Pendaftaran

  1. Mengisi Formulir Pendaftaran Beasiswa Unggulan Muhammadiyah (formulir tersedia di daftar pada bagian bawah halaman ini atau dapat diunduh dengan mengklik tautan ini).
  2. Mengisi portofolio yang berisi aktivitas/ keterlibatan/ kontribusi dalam amal usaha Muhammadiyah (formulir tersedia di daftar pada bagian bawah halaman web ini atau dengan mengklik tautan ini).
  3. Menyertakan surat rekomendasi dari Pimpinan Muhammadiyah Setempat tentang keterlibatan dalam kegiatan dan kepengurusan organisasi Muhammadiyah.
  4. Menyertakan surat keterangan penghasilan orang tua yang disahkan oleh pejabat tempat institusi berkerja ataupun dari kepala desa bagi wirausaha/ tani/ buruh. Surat tersebut menyebutkan jumlah tanggungan keluarga.
  5. Mengirim berkas pendaftaran melalui pos ke Panitia PMB UMS 2013/2014, Jl. A. Yani Tromol pos 1, Pabelan Surakarta 57162, atau fax +62 (271) 715 448, atau menyerahkan berkas ke panitia PMB di Gedung Admisi di kampus I UMS.

Berkas pendaftaran

    Berkas yang harus dikirim dalam proses pendaftaran adalah:
  1. Fotokopi formulir pendaftaran mahasiswa baru
  2. Fotokopi sertifikat lulus tes sebagai mahasiswa baru (termasuk tes kesehatan dan psikotes bagi Program Studi yang mensyaratkan)
  3. Surat Rekomendasi Organisasi (Asli)
  4. Isian Formulir Pendaftaran Beasiswa Unggulan Muhammadiyah (Asli)
  5. Isian portofolio keterlibatan di amal usaha Muhammadiyah (Asli)
  6. Fotokopi bukti prestasi lain (legalisir sekolah) jika ada
  7. Surat keterangan penghasilan orang tua (Asli)

Waktu Pendaftaran dan Pengumuman Hasil Seleksi

Proses seleksi penerimaan Beasiswa Unggulan Muhammadiyah dilakukan dalam 2 (dua) gelombang dengan jadwal sebagai berikut.
  Gelombang I Gelombang II
Batas penerimaan berkas 29 Maret 2014 28 Juni 2014
Proses seleksi dan wawancara dengan pimpinan UMS *) 4 – 5 April 2014 4 – 5 Juli 2014
Pengumuman dan Penandatanganan Surat Perjanjian 12 April 2014 12 Juli 2014
*) Jadwal wawancara akan diumumkan kemudian melalui website pmb.ums.ac.id

Sistem Seleksi

Proses seleksi dilakukan terhadap dokumen yang dikirim calon penerima beasiswa dan wawancara langsung dengan calon penerima beasiswa. Wawancara dilakukan oleh Pimpinan UMS. Untuk itu, calon penerima diminta datang ke gedung Rektorat UMS pada tanggal dan jam yang akan diumumkan di website (pmb.ums.ac.id). Berdasarkan hasil evaluasi terhadap dokumen dan hasil wawancara, Pimpinan Universitas memutuskan nama-nama mahasiswa baru yang berhak menerima Beasiswa Unggulan Muhammadiyah. Keputusan pimpinan UMS bersifat final.

Registrasi

Mahasiswa baru yang dinyatakan lolos sebagai penerima Beasiswa Unggulan Muhammadiyah diharuskan menandatangani Surat Perjanjian dengan UMS. Mahasiswa kemudian melapor ke bagian registrasi di Gedung Admisi di kampus I UMS.


Contact Person

Untuk informasi lebih lanjut terkait Beasiswa bagi mahasiswa baru, silakan menghubungi:
Ratnanto Fitiriadi, S.T., M.T. (HP: 085728053523)
Taufiq P.R. Telp. (0271) 717417 ext. 107 atau HP 0811264569
Koordinator Beasiswa Kader PD IPM Kabupaten Blora : 082140409344

Download Formulir




Sumber : pmb.ums.ac.id/2014/beasiswaUnggulan

Sabtu, 01 Maret 2014


Selamat... kawan-kawan sampai di alamat yang TEPAT !! ^_^

Pimpinan Daerah 
Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Blora
Periode MusDa Ke- XVIII
"Regenerasi Kepemimpinan Menuju Perubahan"

 " IPM A Part Of Our Life Style "